Minggu, 24 Oktober 2021

Memperbaiki Error 0x800703e6, Update failed Saat Install Upgrade di Windows 10/11

 


Artikel ini memberikan beberapa solusi untuk memperbaiki error 0x800703e6, Update failed saat menginstall upgrade di Windows 10 atau Windows 11 anda. Ini adalah masalah Windows Update yang mencegah pengguna menginstall Cumulative Update yang tersedia. Pengguna yang terpengaruh akan melihat pesan error berikut di jendela Windows Update ketika mereka mencoba menginstall Cumulative Update yang tersedia di system mereka.


There were problems installing some updates, but we’ll try again later.

Cumulative Update for Windows 10/11 Version xxxx for x64-based Systems (KBxxxxxxx) – Error 0x800703e6



Terkadang, program antivirus mencegah Windows menginstall update. Sebagian besar waktu, ini merupakan sebuah false positive dan oleh karena itu anda dapat menghindarinya. Saya sarankan anda untuk mengupdate komputer anda setelah menonaktifkan sementara Microsoft Defender Antivirus atau software antivirus pihak ketiga anda dan melihat apakah itu membantu mengatasi masalah ini. Setelah selesai, jangan lupa untuk mengaktifkan kembali antivirus anda.



Memperbaiki Error 0x800703e6, Update failed Saat Install Upgrade


Beberapa metode perbaikan berikut ini dapat membantu anda menghilangkan error update ini. Mari kita lihat satu per satu metode secara terperinci.



1. Jalankan Windows Update Troubleshooter


Windows Update Troubleshooter adalah tools otomatis yang membantu pengguna memperbaiki berbagai masalah atau error yang terkait dengan Windows Update. Ini juga mungkin berhasil untuk error ini. Jadi, jalankan Windows Update Troubleshooter dan lihat apakah itu membantu.


Di Windows 10:

  • Buka aplikasi Settings dengan menekan tombol Win + I dan kemudian pilih Update & Security.
  • Selanjutnya pilih Troubleshoot di panel kiri dan di panel kanan, klik Additional troubleshooters.
  • Di halaman berikutnya, klik Windows Update dan lanjutkan dengan mengklik Run the troubleshooter.



Di Windows 11:

  • Buka aplikasi Settings dengan menekan tombol Win + I.
  • Selanjutnya di jendela Settings, klik System di panel kiri dan di panel kanan klik Troubleshoot.
  • Di halaman berikutnya, klik Other troubleshooters.
  • Kemudian temukan Windows Update di panel kanan dan klik Run yang berada disampingnya.




2. Jalankan Scan SFC dan DISM


Anda mungkin juga mengalami error Windows Update karena file system yang rusak. Oleh karena itu, menjalankan scan SFC (System File Checker) dapat membantu anda memperbaiki masalah tersebut. Ini akan memperbaiki file system yang rusak atau hilang dan kemudian anda mungkin dapat mengupdate system operasi Windows anda.


Anda juga harus mencoba menjalankan scan DISM dan melihat apakah itu berfungsi. Tools DISM (Deployment Image Servicing and Management) yang dikembangkan oleh Microsoft, digunakan untuk memperbaiki file WIM. File WIM (Windows Imaging Format) mengelola driver, Windows Update Component dan lainnya. Kerusakan pada file ini dapat memengaruhi Windows Update.



3. Reset Windows Update Component


Salah satu kemungkinan penyebab anda mendapatkan error Windows Update adalah komponen update yang rusak. Oleh karena itu, mereset Windows Update Component ke default dapat membantu anda memperbaiki masalah terkait Windows Update.



4. Hapus WUServer dan WStatusServer dari Registry


Jika setelah mencoba perbaikan di atas, anda masih mendapatkan error Windows Update 0x800703e6 ini, maka solusi yang anda lakukan selanjutnya adalah menghapus entri WUServer dan WStatusServer dari Windows Registry. Petunjuk berikut akan membantu anda dalam melakukannya. Namun sebelum itu, saya sarankan anda membackup registry atau membuat system restore point terlebih dahulu sebelum mengikuti langkah-langkah dibawah ini.


  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter untuk membuka Registry Editor.
  • Di jendela Registry Editor, telusuri jalur berikut dibawah ini. (Jika anda tidak menemukan key Windows Update di panel kiri, maka lewati metode ini dan lanjutkan ke metode berikutnya).

HKEY_LOCAL_MACHINE\SOFTWARE\Policies\Microsoft\Windows\WindowsUpdate

  • Sekarang, periksa apakah entri WUServer dan WstatusServer tersedia di panel kanan.
  • Jika demikian, klik kanan pada masing-masing entri dan pilih Delete.
  • Konfirmasi penghapusan entri dengan mengklik Yes.


  • Setelah kedua entri di hapus, tutup registry editor dan restart komputer anda.


5. Jalankan Disk Cleanup

Error Windows Update juga dapat terjadi jika drive system anda kehabisan ruang disk. Oleh karena itu, saya menyarankan anda mengosongkan beberapa ruang disk pada drive system anda dan kemudian mencoba mengupdate kembali system anda. Anda dapat menjalankan utilitas Disk Cleanup untuk menghapus file yang tidak diinginkan atau file sementara, file instalasi Windows sebelumnya dan lainnya dari system anda untuk mendapatkan banyak ruang disk.


6. Install Update Windows Secara Manual

Anda juga dapat mendownload update Windows dari Microsoft Update Catalog dan menginstallnya secara manual di PC anda. Cukup cari update dengan nama update yang menyebabkan error di website tersebut dan download file update.


7. Upgrade dengan Media Creation Tool

Jika tidak ada solusi di atas yang memperbaiki masalah anda, maka anda dapat melakukan upgrade dengan Media Creation Tool. Ini akan membantu anda mengupgrade system anda ke feature update berikutnya. Koneksi internet yang baik diperlukan untuk melakukan upgrade dengan Media Creation Tool.

Meskipun upgrade dengan Media Creation Tool tidak menghapus data anda, namun lebih baik jika anda membackup semua data anda sebelum melanjutkan.

  • Kunjungi halaman resmi Microsoft untuk mendownload Media Creation Tool untuk Windows 10 atau untuk Windows 11.
  • Setelah didownload, jalankan aplikasi dengan hak admin.
  • Terima semua syarat dan ketentuan dengan mengklik Accept.
  • Di halaman berikutnya, pilih opsi Upgrade this PC now.
  • Setelah melakukannya, Media Creation Tool akan menjalankan scan dan mendownload file yang diperlukan untuk update. Ini akan membawa anda ke halaman Ready to Install. Disini, klik Change what to keep.
  • Kemudian, pilih Keep personal files, apps and Windows settings dan klik Next.
  • Sekarang, anda siap untuk menginstall. Jadi klik Install di kanan bawah.
  • Tunggu hingga proses installasi update selesai.


Semoga membantu anda. Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang memperbaiki masalah download dan instalasi update Windows 10/11 atau cara download update Windows dan menginstalnya di banyak PC.

Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error 0x800703e6, Update failed saat install upgrade di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!


source https://mastertipsorialindo.blogspot.com/2021/10/memperbaiki-error-0x800703e6-update.html
Previous Post
Next Post

0 komentar: