Sabtu, 18 Desember 2021

Memperbaiki Error The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer

 


Pada Windows 10 dan Windows 11, dimungkinkan untuk menyesuaikan Password Policy menggunakan Local Security Policy. Namun, jika password tidak sesuai dengan persyaratan, maka anda mungkin mendapatkan pesan error yang mengatakan The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer. Jika anda juga mendapatkan error ini, maka anda dapat mengikuti artikel ini untuk mengatasi masalah ini di komputer Windows 10 atau Windows 11 anda.


Ketika anda mendapatkan masalah ini di komputer anda, maka anda akan menerima pesan error lengkap seperti berikut ini.

The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer. it may be too short, too long, or too simple.



Baik anda menggunakan Windows 11 atau Windows 10, anda dimungkinkan untuk membuat beberapa user account dan mengatur password mereka sebagai administrator. Karena jumlah ancaman keamanan meningkat dari hari ke hari, maka anda disarankan untuk menggunakan password yang kuat.


Dimungkinkan untuk menetapkan kebijakan persyaratan password di Windows sehingga pengguna anda selalu dapat menggunakan password yang kuat. Setiap kali anda mengaktifkan pengaturan ini dan mencoba mengganti password yang tidak memenuhi persyaratan saat ini dengan yang baru, maka anda akan mendapatkan error ini.


Oleh karena itu, anda memiliki dua cara untuk melewati error ini di komputer anda. Pertama, anda dapat menjaga kebijakan persyaratan password tetap utuh dan menggunakan password yang sesuai. Kedua, anda dapat menonaktifkan kebijakan persyaratan password di komputer anda untuk sementara, mengubah password dan kemudian mengaktifkan kembali kebijakan.



Memperbaiki Error The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer


Untuk memperbaiki error The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer di komputer Windows 10 atau Windows 11 anda, ikuti langkah-langkah berikut ini.



1. Gunakan Password yang Kuat


Saat anda menggunakan fitur persyaratan kompleksitas password, anda mungkin ingin pengguna anda selalu mengatur password yang kuat. Itu adalah praktik yang baik dan saya menyarankan anda melakukannya. Berbicara tentang melewati pesan error yang terjadi, anda harus menggunakan password untuk memenuhi persyaratan. Namun, jika anda lupa persyaratan kerumitannya, maka anda dapat membuka Local Group Policy Editor atau Local Security Policy untuk mengetahuinya.



2. Nonaktifkan Password must meet complexity requirements


Ini adalah solusi lainnya dan berfungsi saat anda tidak ingin menggunakan password yang kuat atau menggunakan password tanpa memenuhi persyaratan. Ada dua cara untuk menonaktifkan Password must meet complexity requirements di Windows 10 atau Windows 11 dan anda dapat menggunakan salah satu metode untuk menyelesaikan pekerjaan. Namun, artikel ini akan menjelaskan prosedur untuk menonaktifkannya menggunakan Local Security Policy. Untuk itu, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk menonaktifkannya.

  • Tekan tombol Win + R, kemudian ketik secpol.msc dan tekan Enter.
  • Di jendela Local Security Policy, perluas Account Policies dan pilih Password Policy di panel kiri.
  • Selanjutnya di panel kanan, klik dobel pada kebijakan Password must meet complexity requirements.


  • Di jendela properties kebijakan, pilih Disabled dan klik OK untuk menyimpan perubahan.



Setelah melakukan hal diatas, anda sekarang dapat mengubah password sesuai dengan kebutuhan anda. Anda tidak akan mendapatkan kembali error tersebut.


Semoga itu membantu anda! Anda kemudian dapat membaca artikel saya lainnya tentang cara Sign-in dengan atau tanpa password di Windows 11 atau cara mengatur tanggal kedaluwarsa password di Windows 10/11.


Sekian artikel saya kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error The supplied password does not meet the requirements for passwords on this computer di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!



source https://mastertipsorialindo.blogspot.com/2021/12/memperbaiki-error-supplied-password.html
Previous Post
Next Post

0 komentar: