Node.dll adalah file di system operasi Windows yang memungkinkan program software dapat berjalan dengan sukses. Tetapi terkadang error dapat terjadi karena file node.dll hilang atau tidak di temukan di system Windows. Hal ini dapat mencegah software dimulai atau tidak dapat di buka dan di jalankan. Masalah ini juga dapat disebabkan jika file DLL rusak atau jika node.dll belum terdaftar di Microsoft Register Server.
Apa itu file Node DLL?
NODE.dll adalah file system operasi Windows yang terletak di folder %windir%\system32 atau %windir%\SysWOW64. Ini adalah file dynamic link library yang memungkinkan beberapa program software untuk berbagi fungsi yang sama. Jika file ini hilang atau rusak maka program mungkin gagal dijalankan. Anda kemudian akan mendapatkan pesan error seperti berikut dibawah ini.
DesktopSetup.exe - System Error
The program can't start because node.dll is missing from your computer. Try reinstalling the program to fix this problem.
Memperbaiki NODE.dll is missing atau not found
Jika file NODE.dll hilang, rusak atau tidak ditemukan pada Windows 10 atau Windows 11 anda, maka anda perlu melakukan dua metode berikut dibawah ini untuk memperbaiki file .dll tersebut.
1. Jalankan Scan SFC dan DISM
Solusi pertama adalah menjalankan System File Checker (SFC) untuk menghilangkan korup yang menyebabkan file node.dll mengalami masalah. Scan SFC adalah utilitas Windows yang menscan korup di dalam file system anda. Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah dibawah ini.
- Tekan tombol Win + R, kemudian ketik cmd dan tekan Ctrl + Shift + Enter untuk membuka command prompt dengan hak admin. Anda juga dapat membukanya dengan mencarinya di Start menu, kemudian klik kanan Command Prompt dan pilih Run as Administrator.
- Di jendela Command Prompt, masukan perintah dibawah ini dan tekan Enter.
- Sekarang ia akan menscan komputer untuk file yang rusak dan akan memperbaikinya jika dimungkinkan. Jadi tunggu sampai selesai.
- Setelah scan SFC selesai, anda akan menjalankan perintah DISM. Masukan perintah dibawah ini dan kemudian tekan Enter.
- Tunggu sampai perintah selesai.
- Setelah itu, tutup jendela Command Prompt dan restart system anda.
- Buka command prompt dengan hak admin seperti langkah diatas.
- Di jendela Command Prompt, masukan perintah dibawah ini dan tekan Enter.
- Ketika anda menekan tombol Enter, ini akan membatalkan registrasi node.dll di system anda.
- Sekarang daftarkan ulang node.dll dengan menggunakan perintah berikut.
- Tutup jendela Command Prompt dan restart system anda.
source https://mastertipsorialindo.blogspot.com/2021/07/memperbaiki-nodedll-is-missing-atau-not.html
0 komentar: