Windows Mobility Center adalah fitur khusus laptop, tetapi Anda juga dapat mengaktifkan dan membukanya di PC desktop Windows anda. Ini membantu anda menyesuaikan berbagai pengaturan seperti display brightness, volume dan lainnya. Ada fitur lain yang terdapat di dalamnya yaitu Presentation Settings. Fitur ini memungkinkan anda menjaga komputer tetap terjaga saat menyajikan sesuatu. Namun, jika anda tidak ingin orang lain menggunakan fitur ini karena alasan apapun, anda dapat menonaktifkannya di komputer anda.
Apa itu Presentation Settings di Windows?
Presentation Settings membantu anda memblokir semua notifikasi dan menjaga system anda tetap aktif selama yang anda inginkan saat memberikan presentasi. Dimungkinkan juga untuk menonaktifkan screen saver menggunakan fungsi yang sama. Karena hal-hal ini dapat mengalihkan atau mengganggu anda saat menyajikan sesuatu melalui laptop Windows 10 atau Windows 11 anda, maka anda dapat menggunakan fitur ini untuk menyingkirkannya.
Cara Menonaktifkan Windows Presentation Settings
Untuk menonaktifkan Windows Presentation Settings di Windows 10 atau Windows 11, kita akan menggunakan Group Policy Editor.
Perlu anda ketahui bahwa fitur Group Policy Editor hanya tersedia di Windows edisi Enterprise dan Pro. Fitur ini tidak tersedia di Windows edisi Home. Jadi bagi pengguna Windows 10 atau Windows 11 edisi Home yang ingin menonaktifkan Windows Presentation Settings, anda dapat mengikuti langkah yang sama di artikel ini, namun sebelum itu anda harus mengaktifkan Group Policy Editor terlebih dahulu sebelum mengikuti langkah-langkah dibawah ini.
Mari kita lihat langkah-langkah untuk menonaktifkan Windows Presentation Settings di Windows 10 atau Windows 11 anda.
- Anda perlu membuka Local Group Policy Editor. Untuk itu, anda dapat menekan tombol Win + R untuk membuka jendela Run, kemudian ketik gpedit.msc dan tekan tombol Enter.
- Setelah jendela Local Group Policy Editor terbuka, navigasikan ke jalur berikut dibawah ini.
- Disini anda dapat menemukan pengaturan kebijakan yang bernama Turn off Windows presentation settings di panel kanan. Anda perlu mengklik dobel padanya untuk membuka jendela edit kebijakan.
- Di jendela edit kebijakan, pilih opsi Enabled, kemudian klik Apply dan OK untuk menyimpan perubahan.
- Buka Registry Editor di komputer anda dengan menekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter.
- Setelah jendela Registry Editor terbuka, navigasikan ke jalur berikut dibawah ini.
- Jika anda tidak dapat menemukan key PresentationSettings, maka klik kanan pada Policies di panel kiri, kemudian pilih New - Key dan beri nama dengan PresentationSettings.
- Selanjutnya, klik kanan pada PresentationSettings atau ruang kosong di panel kanan, kemudian pilih New - DWORD (32-bit) Value dan beri nama dengan NoPresentationSettings.
- Setelah itu, klik dobel pada DWORD NoPresentationSettings, kemudian ubah value datanya menjadi 1 dan klik OK untuk menyimpan pengaturan anda.
- Setelah itu, tutup jendela Registry Editor dan restart komputer anda.
source https://mastertipsorialindo.blogspot.com/2021/09/cara-nonaktifkan-windows-presentation.html
0 komentar: