Selasa, 01 November 2022

Cara Mengatur USB Tethering di Windows 10/11

 


Tethering biasanya dipahami sebagai WiFi Tethering dimana ini memungkinkan pengguna untuk membagikan mobile data mereka ke perangkat apapun yang mendukung Wifi, termasuk laptop. Ini sangat berguna ketika anda tidak memiliki cara untuk mengakses koneksi internet.


Sekarang, bagaimana jika anda memiliki komputer desktop dan anda tidak memiliki opsi untuk terhubung ke ethernet karena tidak ada adapter Wifi untuk terhubung ke router. Dalam situasi seperti ini, anda dapat menggunakan USB Tethering. Metode ini hampir mirip dengan WiFi tethering, namun perbedaannya bahwa metode ini bekerja melalui koneksi USB.


Pada artikel ini, saya akan menunjukkan kepada anda cara mengatur USB tethering di Windows 10 atau Windows 11 dan membagikan mobile data ponsel anda untuk mengakses internet di perangkat lain.



Mengatur USB Tethering di Windows 10/11


Mengatur USB tethering pada smartphone dan juga PC Windows terbilang mudah dilakukan. Untuk itu, ikuti langkah-langkah dibawah ini untuk mengatur USB tethering pada smartphone dan Windows 10 atau Windows 11 anda.

  • Hubungkan ponsel anda ke komputer Windows 10 atau Windows 11 anda menggunakan kabel USB.
  • Jika diminta untuk mengaktifkan fitur transfer file, maka pilih untuk membatalkannya.
  • Biasanya, ada jendela yang muncul di layar smartphone anda yang mengatakan Tethering or Hotspot active, Tap to setup. Ketuk di atasnya.
  • Jika tidak, maka buka area notifikasi di bagian atas layar dan klik Android System. Selanjutnya, anda perlu memilih USB tethering.


  • Atau anda juga dapat membuka Settings ponsel anda, kemudian buka Connections - Mobile Hotspot and Tethering dan aktifkan opsi USB tethering ke On (Saya menggunakan smartphone Samsung. Anda mungkin perlu menyesuaikan langkah-langkahnya). Jika anda menggunakan opsi ini, anda perlu menonaktifkan Data saver (Settings - Connections - Data usage - Data Saver - Off) anda terlebih dahulu agar anda dapat mengaktifkan USB tethering.
  • Langkah diatas akan secara otomatis membuat adapter network/jaringan baru di Windows 10 atau Windows 11. Komputer akan terhubung ke internet menggunakan itu. Jika anda membuka pengaturan network di Windows 11, maka seperti inilah tampilannya.



Pastikan juga WiFi di ponsel anda dinonaktifkan. Jika terhubung ke jaringan yang ada, maka USB tethering akan dinonaktifkan.


Lokasi Tethering dapat berbeda untuk setiap ponsel, terutama pada OS yang disesuaikan seperti yang berasal dari RealMe, Redmi, Samsung atau ponsel lainnya. Namun, opsi ini terdapat pada bagian Mobile and Data Network.



Memecahkan Masalah USB Tethering di Windows 10/11


Windows menggunakan network adapter Remote NDIS based Internet Sharing Device untuk memungkinkan USB tethering pada Windows 10 dan Windows 11. Jadi jika USB tethering tidak berfungsi atau berhenti bekerja untuk anda secara tiba-tiba, maka anda perlu memeriksa metode berikut ini.


1. Pemeriksaan Dasar

  • Pengaturan WiFi diaktifkan secara otomatis.
  • Kabel USB terputus.
  • Sengaja mematikan tethering.


2. Update Driver NDIS melalui Device Manager

  • Tekan tombol Win + X dan pilih Device Manager.
  • Di jendela Device Manager, perluas Network adapters.
  • Kemudian, klik kanan pada driver NDIS dan pilih Update driver.
  • Di jendela Update Driver, pilih Search automatically for drivers dan ikuti petunjuk hingga selesai.
  • Jika tidak ada update yang tersedia, maka di jendela awal Update Driver, anda perlu memilih opsi Browse my computer for drivers.
  • Selanjutnya, klik Let me pick from a list of available drivers on my computer.
  • Di halaman berikutnya, hapus ceklist pada opsi Show compatible hardware.
  • Kemudian, pilih Microsoft pada kotak Manufacturer dan pilih Remote NDIS based Internet Sharing Device dari kotak Model.
  • Selanjutnya, klik Next dan kemudian install driver.
  • Setelah melakukan itu, tutup jendela Device Manager dan  restart komputer anda.



Perbaikan ini dapat anda terapkan jika anda mengalami masalah error blue screen saat mengaktifkan USB tethering di komputer Windows 10 atau Windows 11 anda.


Saya harap anda dapat mengikuti petunjuk diatas untuk dengan cepat menyiapkan USB tethering USB di komputer Windows 10 atau WIndows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk membagikan pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti langkah-langkah di artikel ini. Jika anda menemukan solusi lainnya, maka jangan lupa untuk membagikannya dengan kami. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!



source https://mastertipsorialindo.blogspot.com/2022/11/cara-mengatur-usb-tethering-di-windows.html
Previous Post
Next Post

0 komentar: