Apa itu Meet Now dan Cara Menggunakannya di Windows 10
Saat ini dunia terasa seperti dikunci untuk waktu yang tidak terbatas dan orang-orang bekerja dari rumah. Semua pertemuan, wawancara, seminar dilakukan secara online melalui video meeting. Bahkan para federasi dan pemimpin dunia melakukan pertemuan mereka secara online melalui video meeting. Melihat kritisnya situasi saat ini, Skype menawarkan cara mudah untuk mengadakan video meeting tanpa pendaftaran atau download apa pun. Skype Meet Now sekarang tersedia untuk anda.
Fitur ini diluncurkan beberapa bulan yang lalu, yang memberi setiap pengguna ruang mereka sendiri tempat mereka dapat mengundang orang untuk bergabung melalui link, dan berfungsi meskipun mereka tidak menginstall Skype. Anda benar-benar dapat mengadakan video meeting hanya dalam beberapa klik dengan Skype sekarang dan itu juga gratis. Dengan satu klik, anda dapat membuat link unik ke video meeting anda dan membagikannya dengan peserta lain. Anda dapat menggunakannya dengan fitur lengkap dan untuk waktu yang tidak terbatas, fitur ini tidak akan kedaluwarsa.
Membuat Panggilan Video Conference
Skype tidak hanya menawarkannya secara gratis, tetapi menawarkannya dengan serangkaian fitur yang lengkap.
Buat link unik gratis anda dengan satu klik, bagikan dengan peserta dan nikmati meeting tak terbatas dengan Skype. Mengatur fitur lengkap yang anda inginkan. Dan link meeting anda yang tidak akan kedaluwarsa dan dapat digunakan kapan saja.
Rekam Video Meeting/Wawancara Anda
Dengan satu klik, anda dapat memulai video meeting anda tanpa mendownload aplikasi atau mendaftar. Anda dapat menambahkan peserta atau peserta lain hanya dengan membagikan link meeting dengan mereka. Selanjutnya, anda dapat merekam video meeting anda dan menyimpannya untuk ditinjau nanti. Skype menyimpan rekaman video anda selama 30 hari.
Anda dapat merekam video meeting dengan mengklik Record di bagian kiri bawah aplikasi Skype.
Blur Background
Kita tahu bahwa bekerja dari rumah tidak sama dengan bekerja dari kantor. Kita biasanya tidak memiliki suasana kerja yang sempurna di rumah, tetapi dengan video meeting Skype, anda dapat membuat background menjadi blur dan memulai video meeting tanpa mengkhawatirkan dapur yang kotor atau kamar tidur yang berantakan. Pada dasarnya anda tidak benar-benar perlu menyiapkan ruang untuk video meeting, cukup blurkan background anda dan memlai meeting.
Untuk melakukannya, klik Choose background effect sebelum memulai meeting. Atau klik More - Choose background effect jika sudah memulai meeting. Anda kemudian dapat membuat backgroun anda menjadi blur atau memilih menggunakan background yang lainnya.
Share Layar Anda
Share/berbagi layar adalah salah satu fitur terpenting yang kita butuhkan untuk video meeting. Di Skype anda dapat membagikan layar anda kapanpun diperlukan untuk berbagi materi kerja, presentasi, atau desain apapun.
Di jendela Skype, anda dapat mengklik Share screen dan dapat memilih jendela mana yang ingin anda bagikan ke peserta lainnya.
Gunakan di Perangkat Apapun dengan Aplikasi Skype
Link unik yang anda buat untuk video meeting berfungsi di perangkat apapun, jadi meskipun anda tidak memiliki laptop atau PC, anda dapat bergabung dalam meeting dengan smartphone anda. Selain itu, anda tidak perlu mendaftar atau masuk, anda juga dapat bergabung dalam meeting sebagai pengunjung.
Coba Skype di Web
Jika anda tidak memiliki Skype di perangkat anda atau tidak ingin mendownloadnya, anda juga dapat menggunakan aplikasi dan membuat Video meeting melalui Skype di Web. Aplikasi tersebut, untuk saat ini, hanya mendukung Google Chrome dan Microsoft Edge.
Gabung atau Akses Kapan Saja
Video meeting ini tidak memiliki tanggal kedaluwarsa, anda dapat bergabung atau mengakses obrolan kapan saja nanti. Rekaman yang disimpan hanya tersedia selama 30 hari.
Secara keseluruhan, ini adalah isyarat yang luar biasa untuk membantu orang-orang mengikuti pekerjaan mereka dan mempertahankan produktivitas bahkan ketika mereka bekerja dari rumah. Jika anda juga bekerja dari rumah dan sering kali perlu mengadakan video conference dengan kolega, anda mungkin ingin mencoba Skype. Kunjungi Skype.com untuk memulai.
Jika anda ingin menggunakan aplikasi lainnya untuk video conference maka anda dapat membaca artikel saya lainnya tentang fitur Zoom yang harus anda gunakan saat meeting. Atau jika anda mendapatkan kendala dengan webcam anda saat hendak melakakukan video conference maka anda dapat membaca tutorial saya tentang cara memperbaiki Webcam tidak bekerja di Windows 10 untuk menyelesaikan masalah tersebut.
Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat untuk anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pengalaman dalam mengikuti tutorial ini. Terimakasih dan GBU. BERSATU LAWAN COVID-19!!
source Apa itu Meet Now dan Cara Menggunakannya di Windows 10
0 komentar: